Di postingan ini, kami akan ajarkan kepada Anda bagaimana cara kredit hp pakai Atome paylater di toko elektronik Hartono.
Seperti gambar di bawah ini, kami mencoba melakukan pembelian hp baru di merchant Hartono tepatnya menggunakan limit kredit Atome Paylater. Oh ya, di artikel ini kita tidak langsung pergi ke toko elektronik Hartono, ya. Karena di sini kita menggunakan aplikasi myHartono untuk melakukan pembelian kredit hp tanpa DP.
Daftar Isi:
Daftar dan Pengajuan Limit Kredit Atome Paylater
Sebelum kita lanjut proses kredit hp pakai Atome Paylater, pastikan Anda sudah mendaftarkan akun dan sudah mendapatkan limit pinjaman.
Proses pengajuan limit kredit di Atome sangat mudah sekali. Silahkan download dulu aplikasinya baik itu di Play Store maupun di App Store. Pastikan juga aplikasi yang terinstal sudah versi terbaru. Cek di bawah ini!
Dan jangan lupa download aplikasi myHartono di Play Store maupun App Store.
Cara Kredit Hp pakai Atome Paylater di myHartono
Oke kita langsung saja…
- Langkah pertama, buka aplikasi myHartono dan jangan lupa login atau register akun. Saran dari kami, saat melakukan pendaftaran akun di myHartono, usahakan nomor hp Anda harus sama dengan nomor hp yang sudah Anda daftarkan di aplikasi Atome.
- Setelah itu, masuk kategori produk dan pilih produk smartphone yang ingin Anda beli.
- Contoh kasus, kami akan membeli produk hp merek Samsung.
- Langsung saja kita checkout.
- Pastikan informasi terkait seperti alamat penerima, jasa ekspedisi dan lain-lain sudah terisi dengan benar. Untuk ekspedisi pengiriman di myHartono itu terdiri dari SAP, SiCepat, dan JNE.
- Pada halaman selanjutnya, pilih menu “Pilih jenis pembayaran lain”.
- Setelah itu, gulir ke bawah dan Anda akan menemukan kategori “Cicilan tanpa kartu kredit”. Oh ya! Selain Atome Paylater sebagai metode pembayaran cicilan tanpa kartu kredit, Anda juga bisa menggunakan metode paylater lainnya seperti Akulaku Paylater, BRI Ceria, IndoDana Paylater, Kredivo, TMRW PAY, dan UangMe Paylater.
- Kemudian, Anda akan kembali diarahkan ke halaman Pilih Pembayaran. Di sana, Anda akan melihat total belanja plus biaya layanan transaksi. Contoh gambar di bawah ini:
- Tunggu proses pesanan Anda dibuat!
- Setelah itu, Anda akan diarahkan ke halaman Konfirmasi Pembayaran.
- Di sini, Ada bisa memilih tenor sesuai dengan kemampuan Anda. Pada kasus ini, kami mencoba untuk memilih tenor 12 bulan.
- Tekan tombol Konfirmasi untuk masuk ke tahap pengecekan. Biasanya ini tidak butuh waktu lama. Kalau pengajuan kredit hp Anda disetujui, maka Anda akan mendapatkan notifikasi seperti gambar di bawah ini:
Selamat, proses pengajuan Anda disetujui!
Cara Kredit Hp di Toko Hartono pakai Atome Paylater
Selain menggunakan limit kredit Atome Paylater di myHartono, Anda juga bisa melakukan pembelian smartphone baru dengan cara kredit secara offline, yaitu mengunjungi toko Hartono di kota Anda.
Untuk proses pembelian menggunakan paylater Atome sangat mudah. Anda tinggal kunjungi outlet Hartono terdekat.
Berikut di bawah ini adalah toko offline yang berpartisipasi di beberapa kota besar:
Nama Toko | Alamat |
---|---|
Hartono Pondok Indah | Jl. Sultan Iskandar Muda No. 8, Arteri Pondok Indah – Kebayoran Lama Jakarta 12240 Phone : 021-7238723 |
Hartono Malang | Jl. Letjen S Parman No. 94 Malang – Jawa Timur Phone : 0341-403111 |
Hartono BG Junction | BG Junction L1 Floor | C 95-97 Jl. Bubutan No. 1, Surabaya Phone : 031-7321212 |
Hartono Bukit Darmo | Jl. Mayjen Yono Suwoyo No. 12 Surabaya 60226 Phone : 031-732121 |
Hartono Kertajaya Indah | Jl. Ir. H. Soekarno 35C (d/h Jl. Raya Kertajaya Indah Timur) Surabaya Phone : 031-7321212 |
Hartono Sidoarjo | Jl. Jend. A. Yani No. 13 Sidoarjo – Jawa Timur Phone : 031-7321212 |
Hitung Biaya Bunga Atome PayLater
Setelah kita mengetahui cara kredit hp pakai Atome Paylater di myHartono, sekarang mari kita hitung besapa persen bunga yang harus kita tanggung selama 12 bulan berdasarkan contoh kasus di atas/
- Harga barang: Rp5.999.999
- Biaya Layanan Transaksi: Rp141.198.
- Tenor: 12 Bulan
- Cicilan Perbulan: Rp720.376
- Total: Rp8.644.518
Jadi, jika dihitung besar biaya bunga perbulannya adalah sebesar 2.5% atau 30% pertahun.
Bagaimana menurut Anda, Apakah ini termasuk ringan atau terlalu mahal? Tulis tanggapan Anda di kolom komentar!
Informasi Tentang Keterlambatan Pembayaran / Biaya Denda
Supaya artikel ini lebih kompleks, mari kita cari tahu berapa biaya keterlambatan atau biaya denda di Atome Paylater.
Sebelum jatuh tempo (satu hari sebelum jatuh tempo), pihak Atome akan memberikan pesan pengingat melalui SMS kepada pelanggannya. Apabila pembayaran tidak dilakukan dan lewat satu hari dari tanggal jatuh tempo, maka secara otomatis pada hari berikutnya, akun Anda akan dibekukan. Ini artinya limit yang tersedia tidak akan bisa digunakan lagi/
Biaya denda Atome Paylater adalah sebesar Rp50.000 jika pelanggan telat 1 s.d 6 hari. Dan Rp80.000 adalah jumlah biaya denda apabila telat lebih dari 7 hari (setiap kali pembayaran ditunda).
Oh ya, jika sudah melakukan pembayaran, maka secara otomatis akun Anda akan langsung diaktifkan dan bisa digunakan kembali.
Kesimpulan
Kita sudah membahas cara kredit hp pakai Atome Paylater di aplikasi myHartono. beserta dengan besar bunga dan biaya lainnya. Oh ya, selain kredit hp di myHartono menggunakan Atome, Anda juga bisa mencoba di beberapa aplikasi lainnya seperti:
- Banggood,
- Global Teleshop,
- Doss,
- Dinomarket,
- Selular Shop,
- Karina Store.