3 Cara Menaikkan Limit PinjamanGo Terbaru

Bagaimana cara menaikkan limit PinjamanGo? Apa saja yang harus kita lakukan? Pada kesempatan ini saya akan berikan beberapa tips ampuh agar limit kredit pinjaman Anda bertambah secara otomatis.

Perlu Anda ketahui bahwa, penilaian atau pemberian limit kredit dilakukan secara otomatis oleh sistem. Oleh karena itu, kalau mau limitnya naik, Anda wajib ikuti beberapa tips di bawah ini:

Cara Menaikkan Limit PinjamanGo

Untungnya, aplikasi fintech lending ini memiliki fitur upgrade limit pinjaman sehingga pelanggan bisa menambahkan dana untuk keperluannya. Berikut adalah tipsnya:

Melengkapi Data Pengajuan dengan Lengkap dan Benar

Saat Anda mengajukan pinjaman di PinjamanGo, Anda harus mengisi beberapa data pribadi seperti:

  • Informasi Pribadi
  • Pekerjaan
  • Informasi Kontak Darurat
  • No Rekening Pribadi

Jadi, pastikan semua data yang Anda berikan sudah tepat dan benar dan semua formulir di isi dengan lengkap.

Melengkapi Data Pribadi Tambahan

Melengkapi Data Pribadi Tambahan

Kemudian, Anda juga bisa menambahkan limit pinjamanGo dengan cara mengisi data informasi tambahan. Caranya cukup mudah:

  • Buka aplikasinya
  • Pilih menu Otentikasi
  • Tekan Ajukan Kenaikan Limit

Kemudian, di halaman itu terdapat beberapa form yang mana kita bisa menambahkan informasi pribadi tambahan untuk menaikkan limit PinjamanGo.

  • Kartu Karyawan,
  • Slip Gaji,
  • Kartu Kredit
  • NPWP
  • KTP
  • STNK
  • Mutasi Rekening Bank Gajian
  • Data Tambahan 1
  • Data Tambahan 2
Menaikkan Limit PinjamanGo

Ingat! Informasi tambahan di atas hanyalah sebuah pilihan (optional) tidak diharuskan untuk mengisi semua data pribadi tambahan. Namun ini sangat efektif untuk menaikkan limit PinjamanGo

Jangan Telat Bayar Tagihan

Tips supaya limit Anda bertambah di PinjamanGo adalah bayar tagihan tepat waktu. Kalau ada uang lebih, tidak salahnya Anda bayar lebih awal.

Untuk metode pembayaraan PinjamanGo, saat ini menggunakan via ATM (transfer).

Kesimpulan

PinjamanGo memiliki fitur menaikkan limit pinjaman dengan syarat yang sangat mudah. cukup mengikuti tips yang di atas, maka secara otomatis akan mendapatkan limit dana tambahan yang bisa Anda ajukan untuk pencairan ke rekening bank pribadi. Semoga artikel ini bermanfaat!

Hendri

Hendri

Hai! perkenalkan, saya Hendri Fernando Sinaga. Pernah bekerja salah satu koperasi simpan pinjam terbesar di Jawa Barat dari tahun 2010. Dan sekarang saya lebih fokus sebagai penulis artikel blog tentang pinjaman online. Lewat tulisan ini saya ingin berbagikan informasi pengalaman saya di dunia fintech.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *