Review Star-Clicks – Pada kesempatan ini saya ingin bagikan pengalaman saya withdraw Star-Click ke PayPal. Beberapa bulan yang lalu tepatnya di pertengahan tahun 2022, saya sempat kecewa dengan Star-Clicks dan sudah saya anggap tidak bisa melanjutkan pembayaran kepada para client-nya.
Namun secara tidak terduga, Star-Clicks ternyata membayar sebagian saldo saya ke akun PayPal saya. Jadi mereka payout secara menyicil.
Apa itu Star-Clicks
Start-Click merupakan platform website yang memungkinkan pengguna mendapatkan uang dollar hanya dengan mengerjakan tugas klik iklan setiap hari. Platform ini berdiri di 147 Botanic Avenue Belfast, Northern Ireland.
Cara Kerja Star-Clicks
Konsepnya adalah PPC atau bayar per-klik. Setiap ada iklan yang muncul, lalu kita klik. Maka kita langsung mendapatkan uang dari hasil klik iklan tadi.
Jadi sebenarnya Start-Clicks ini hanya sebagai jembatan antara Advertiser dengan kita sebagai Publisher. Mereka mencari para pengiklan yang ingin mempromosikan bisnisnya sekaligus mencari publisher atau orang yang nanti memiliki tugas untuk klik iklan.
Cara Daftar Star-Clicks
Nah, kalau Anda sudah tau bagaimana cara kerjanya, sekarang saya pandu Anda bagaimana cara memulai bergabung di platform atau website penghasil uang via PayPal ini.
Yang pertama Anda lakukan adalah mengunjungi websitenya. Lalu pilih tombol Sign Up. Kemudian pilih yang Publisher Account.
Berikutnya, kita mengisi formulir data pribadi dengan valid (benar) seperti gambar di bawah ini.
Informasi penting dari Start-Clicks:
- Informasi Anda disimpan dengan aman.
- Star-Clicks tidak pernah membagikan informasi Anda untuk tujuan pemasaran.
- Hanya gunakan bahasa Inggris untuk mengisi formulir
- Beberapa akun tidak diperbolehkan.
- Pastikan Anda memasukkan nomor ponsel yang benar.
- Jika negara Anda adalah Indonesia maka kode negara Anda adalah: 0062
Lalu di bagian bawah halaman, ada formulir informasi data masuk (sign in). Silahkan masukkan alamat email yang aktif beserta password Anda.
Berikutnya, masukkan informasi untuk keamanan. Ini berfungsi apabila Anda lupa password atau melindungi akun Anda dari ancaman seperti orang yang mencoba login menggunakan akun Anda.
Jika sudah tekan tombol Register.
Tampilan selanjutnya melakukan verifikasi email dengan menekan tombol Send Activation Email. Silahkan cek pesan inbox di email Anda lalu tekan link yang ada di dalam pesan tersebut.
Setelah berhasil verifikasi akun email. Lanjut ke login untuk masuk ke dashboard akun Anda.
Cara Mendapatkan Dollar
Untuk mendapatkan dollar di platform ini, kita harus menyelesaikan tugas-tugas klik iklan dari Advertiser. Bagaimana caranya?
Caranya cukup mudah kok. Seperti yang saya katakan sebelumnya, hanya mengklik iklan baris yang ada di platform ini kita bisa mengumpulkan dollar dan nantinya bisa kita WD ke PayPal.
Kalau Anda belum punya kaun PayPal, silahkan baca di sini untuk mengetahui cara daftar PayPal.
Di halaman dashboard Anda, silahkan klik PPS Ads (warna biru) lalu pilih salah satu iklan baris yang ada di sisi kanan (jika buka pakai PC).
Silahkan klik salah satu iklan tersebut dan jangan langsung ditutup. Tunggu minimal 10 detik dan setelah itu Anda bisa keluar dan pilih lagi iklan baris yang lain.
Berapa PPC atau harga dollar untuk satu klik iklan di Star-Clicks? Uang yang akan kita terima untuk sekali klik sebesar $0,01 USD.
Setelah Anda klik semua iklan tersebut. Iklan akan muncul kembali di hari berikutnya. Jadi Anda harus pantau aplikasi ini untuk bisa mendapatkan uang lebih banyak.
Mengundang Teman Menggunakan Kode atau Link Referral
Selain dengan cara klik iklan, Anda juga bisa mendapatkan uang Dollar di platform ini dengan cara mengundang teman menggunakan link referral.
Pada halaman dashboard sidebar pilih menu Referral > Referral Link. Copy link tesebut dan bagikan ke teman-teman Anda ke sosial media atau aplikasi chat.
Withdraw (Review Star-Clicks)
Untuk penarikan dollar di Star Clicks membutuhkan minimal $50 USD untuk setiap transaksi di menu Payout.
Anda bisa tarik uang Dollar Anda ke:
- PayPal
- Rekening
- Bitcoin
- Western Union
Namun, Anda harus setting dulu informasi payout Anda di menut Settings > Bank Account dan Payout settings
Penutup (Review Star-Clicks)
Mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan mengenai website penghasil uang via PayPal. Cara atau tugasnya sangat mudah. Hanya klik iklan setiap hari dan Anda bisa mendapatkan uang kemudian payout ke PayPal.
hallo kak, untuk payout perlu dokumen2 ya? bagaimana ya cara dapetinnya?
sama berarti sama saya pas mau withdraw pakai dokumen dokumen.