Berapa sih, RAM yang Dibutuhkan untuk Main Game?

Berapa sih, RAM yang Dibutuhkan untuk Main Game? Pertanyaan ini pasti muncul di benak Anda saat memulai atau merencanakan pembelian seperangkat Komputer/PC.

Jawabannya adalah TERGANTUNG. Artinya berdasarkan tingkat visual gamenya. Setiap game PC memiliki kebutuhan RAM yang berbeda-beda. Jika mau bermain game yang tingkat kualitas yang bagus (AAA) maka komponen PC atau laptop harus sesuai. Begitu sebaliknya, jika ingin bermain game online yang kualitas rendah, maka ram yang kita butuhkan tidak harus besar.

Berapa sih, RAM yang Dibutuhkan Main untuk Game?

RAM yang Dibutuhkan Main untuk Game

Note: Sebenarnya RAM tidak begitu besar pengaruhnya. Akan tetapi jika terlalu sedikit kapasitas RAM, maka akan berpengaruh dalam bermain lebih dari satu game. Kalau bisa, Anda kunjungi situs resmi pembuat game-nya dan lihat spesifikasi minimum yang disarankan oleh mereka. Hal ini dapat membantu untuk menjawab keraguan tentang kapasitas RAM.

Ram 8 GB

Apabila ingin bermain game keluaran lama atau game yang spesifikasi yang tidak terlalu besar, 8 GB sudah cukup Anda pasang di PC. Karena mengingat sistem operasi dan aplikasi yang berjalan di latar belakang juga memerlukakn RAM.

RAM 16 GB

Rata-rata seorang gamer sudah menggunakan RAM yang 16 GB untuk memainkan game modern seperti game yang berperingkat AAA atau menengah. Jadi saya sarankan bagi pemula menggunakan RAM 16 GB.

RAM 32 GB

Semakin hari para pembuat game selalu menunjukkan kualitas grafis yang lebih real sehingga membutuhkan komponen PC yang benar-benar direkomendasikan. Tak kecuali masalah RAM.

Jika Anda ingin memainkan game yang berkualitas tinggi atau ubah mode pengaturan yang tinggi, maka wajib menggunakan RAM 32. Akanada perbedaan yang lumayan besar pada kinerja PC Anda. Ada beberapa game yang merekomendasikan RAM-nya itu 32GB seprti Microsoft Flight Simulator (2020).

RAM 64 GB atau lebih

Kayaknya jarang gamer membutuhkan RAM sebesar ini. Tetapi, jika Anda ingin bermain game dengan pengaturan kualitas grafis yang tinggi sambil live streaming, maka tidak salahnya menggunakan RAM sebesar ini. Namun jangan lupa komponen lain seperti prosesor juga harus kuat.

Apakah RAM 16 GB Cukup untuk Main Game?

Apakah RAM 16 GB Cukup untuk Main Game?
RAM yang Dibutuhkan untuk Main Game

Seperti yang sudah saya katakan. Sebagian besar para gamer lebih memilih RAM 16 GB dan ini sudah lebih dari cukup. Beda kebutuhan RAM dulu dengan yang sekarang. Dulu RAM 8GB sudah cukup banget untuk menjalankan game terbaik di masanya. Tapi sekarang sudah tidak lagi.

FAQ

faq tentang kapasitas RAM untuk Gaming

Bagaimana cara mengoptimalkan Komputer untuk bermain game?

Agar bermain game berjalan dengan mulus, perlu mengoptimalkan PC, mulai dari Grafis, nonaktifkan program startup yang memang tidak diperlukan, menghentikan proses yang tidak perlu, mengecek kesehatan hardisk secara berkala. Jangan lupa setiap game yang Anda mainkan, periksa situs resminya dan perhatikan spesifikasi minimum yang disarankan.

Berapa banyak RAM yang diperlukan untuk game 4K?

Minimum yang Anda butuhkan untuk grafis 4K adalah 8 GB, tetapi disarankan 16 GB. Kebanyakan grafis modern mampu 4K. Tetapi, Anda juga memerlukan monitor 4K.

Berapa banyak RAM yang saya perlukan untuk game VR?

Rata-rata virtual reality headsets membutuhkan kurang lebih RAM 8GB. Tetapi ada juga yang merekomendasikan 16 GB.

Semoga artikel “Jumlah RAM yang Dibutuhkan Main untuk Game” ini menjawab soal permasalahan Anda. Silahkan komentar di bawah ini berbagi pengalaman atau bertanya langsung soal topik ini.

Hendri

Hendri

Hai! perkenalkan, saya Hendri Fernando Sinaga. Pernah bekerja salah satu koperasi simpan pinjam terbesar di Jawa Barat dari tahun 2010. Dan sekarang saya lebih fokus sebagai penulis artikel blog tentang pinjaman online. Lewat tulisan ini saya ingin berbagikan informasi pengalaman saya di dunia fintech.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *