Cara ajukan pinjaman di BAF PraDana – Bagi banyak orang, kebutuhan akan dana tambahan bisa muncul tiba-tiba. Mungkin Anda memiliki rencana besar yang memerlukan investasi, atau mungkin Anda menghadapi keadaan darurat yang tidak terduga. Apapun alasannya, memahami cara mengajukan pinjaman di BAF PraDana dapat menjadi langkah yang cerdas dalam mengatasi kebutuhan keuangan Anda.
Androkit.com akan membahas secara rinci langkah-langkah yang perlu Anda ketahui untuk mengajukan pinjaman di BAF PraDana, salah satu lembaga keuangan terkemuka di Indonesia. Dengan panduan yang kami sediakan, Anda akan memiliki pemahaman yang lebih baik tentang proses pengajuan pinjaman, persyaratan yang dibutuhkan, dan tips untuk memaksimalkan peluang Anda untuk disetujui.
Poin Pembahasan
Apa itu BAF PraDana
BAF PraDana adalah salah satu produk layanan keuangan yang mana pengguna (BAF Friends) bisa mengajukan pinjaman uang untuk penambahan modal usaha mulai dari Rp1.000.000 hingga Rp5.000.000 dengan tenor hingga 6 bulan.
Produk layanan BAF PraDana ini sistemnya menggunakan Akad Mudharabah, yang mana bentuk kerjasama dalam satu usaha yang melibatkan dua pihak. Pihak pertama yaitu penyedia modal (biasa disebut dengan Shahibul Maal) dan pihak kedua pengelola dana (mudharib). Jadi BAF PraDana adalah layanan pinjaman uang berbasis prinsip Syariah.
Syarat dan Ketentuan PraDana
Berikut ini adalah beberapa data yang dibutuhkan dan syarat pinjam uang di BAF tanpa jaminan.
- Memiliki informasi pribadi yang lengkap
- Warga negara Indonesia
- Informasi pekerjaan
- Informasi data pembiayaan
Cara Ajukan Pinjaman di BAF PraDana
Cara mengajukan pinjaman di BAF tanpa jaminan ini sangat mudah. Berikut ini beberapa langkah yang bisa Anda ikuti:
Daftar/Login
Pertama, silahkan download aplikasi bernama BAF Mobile. Silahkan Daftar dan login jika sudah memiliki akun. Silahkan isi data diri Anda dengan lengkap seprti nama, nomor hp, email hingga pembuatan password. Silahkan abaikan kolom Kode Referensi jika tidak memiliki kode tersebut.
Pilih Besar Pinjaman dan Tenor
Setelah daftar atau login, masuk ke halaman Beranda dan pilih menu BAF PraDana. Pada halaman tersebut, Anda pilih jumlah pinjaman beserta dengan tenor pinjaman sesuai dengan kebutuhan masing-masing.
Kemudian tekan tombol Hitung Cicilan untuk mengetahui besaran angsuran perbulan yang harus Anda bayar.
Apabila sudah mengetahui besaran cicilan perbulan, tekan tombol Ajukan Sekarang untuk masuk ke tahap selanjutnya.
Isi Informasi Data Pribadi
Tahapan cara mengajukan pinjaman di BAF selanjutnya adalah mengisi data pribadi, pekerjaan dan penghasilan. Kurang lebih ada 5 tahapan yang harus Anda isi secara lengkap.
Apabila proses pengisian data pribadi dan lainnya sudah selesai, Anda tunggu hingga beberapa waktu untuk menunggu hasil apakah pengajuan Anda diterima atau tidak.
Pada bagian ini, Anda akan mendapatkan telepon dari pihak BAF meliputi nomor pengajuan dan nomor kontak darurat. Jadi pastikan nomor Anda dalam keadaan aktif.
Estimasi Waktu untuk review data yang dibutuhkan adalah sekita 1 sampai 2 jam. Jika pengajuan Anda berhasil, maka akan muncul tampilannya seperti ini:
Aplikasi | Review | Kode Referral |
---|---|---|
AkuLaku Pinjaman | Cek Di Sini | KL6HGZ |
EasyCash | Cek Di Sini | LINK |
AdaKami | LINK |